Advance Server Game Free Fire Kembali Dibuka

Advance Server Game Free Fire Kembali Dibuka, Ini Cara Daftarnya

Diposting pada

Gatcha.orgAdvance Server Game Free Fire Kembali Dibuka, Ini Cara Daftarnya. Ada kabar gembira untuk para survivors, pasalnya Garena yang merupakan pengembang game online asal Singapura telah membukan kembali Advance Server gam Free Fire. Jika kamu ingin bergabung, maka kamu bisa lanjut membaca postingan ini. Karena kita akan membahas cara mendaftarnya. Berikut ulasan selengkapnya.

Pendaftaran Free Fire Advance Server

Sejak tanggal 21 Januari 2021 pukul 18.00 wib, pendaftaran Advance Server game battle royale besutan Garena, Free Fire resmi buka. Kembalinya server ini dengan tujuan untuk membantu Garena dalam menyajikan konten bebas bug.

Sedikit informasi bahwa Advance Server berbeda dengan server utama karena merupakan server khusus dan dengan server ini para pemain busa menikmati bermacam – macam konten seperti senjata, skin maupun fitur – fitur menarik lainnya yang belum rilis secara resmi pada server utama Free Fire. Lebihnya lagi, pemain juga bisa menyampaikan penilaian dan feedback mengenai konten dan event yang dihadirkan Garena pada server ini.

Meskipun buka untuk umum, namun nyatanya tidak semua pemain dapat berkesempatan masuk ke Advanced Server karena server ini hanya mampu menampung pemain dengan jumlah tertentu. Dan karena sifatnya yang teebatas, Garena akhirnya memutuskan untuk membuka sesi registrasi untuk Advanced Server ini yang nantinya pengembang game Free Fire ini pula yang akan memiliki pemainnya.

Cara Mendaftar

Bagi kamu yang masih bingung mengenai cara mendaftarnya, berikut beberapa langkah yang bisa kamu ikuti untuk mendaftar.

  • Untuk langkah awalnya kamu bisa langsung mengunjungi laman pendaftaran Free Fire Advance Server https://ff-advance.ff.garena.com dan klik tombol login Facebook.
  • Sebelum mendaftar kamu bisa memastikan terlebih dahulu kamu sudah menautkan akun game tersebut.
  • Kemudian kamu akan wajib untuk mengisi data diri mulai sari nama, email hingga nomor ponsel pribadi dan akhiri dengan klik “Join Now”.
  • Setelah selesai,kamu akan masuk ke tautan pengunduh APK Free Fire dan lainnya.
  • Pada laman downloader, kamu juga bisa mendownload APK sebesar 1,8 GB.
  • Selanjutnya kamu bisa langsung menginstal file APK dan membuka game Free Fire dengan memasukkan kode aktivasi serta.

Itulah ulasan mengenai Advance Server Game Free Fire Kembali Dibuka. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.