Table of Contents
Gatcha.org – V2Ray adalah VPN jenis baru dengan menggunakan protocol bernama VMess. VMess adalah protocol utama yang digunakan untuk berkomunikasi antara server dan klien. Permasalahannya, terkadang aplikasi V2Ray ini Force Close, lalu Cara Setting Aplikasi V2Ray Jika Force Close atau Diskonek?
Masalah pada aplikasi v2ray sering putus sendiri atau force close, hal ini biasanya sering terjadi pada android dengan spesifikasi rendah. Oleh karena itu kami akan berusaha memberikan solusi untuk masalah tersebut.
Sebelum lanjut ke tutorialnya, jika kamu belum tau cara menggunakan aplikasi V2ray itu sendiri, kamu bisa membaca pada artikel yang sudah kami share sebelumnya.
Cara Menggunakan V2Ray (VMess) di Android
Artikel di bawah ini menjelaskan secara lengkap bagaimana kamu dapat menggunakan V2Ray.
Cara Setting Aplikasi V2Ray Jika Force Close atau Diskonek
Untuk mengatasi aplikasi V2Ray yang sering force close dan tiba-tiba hilang saat digunakan, kamu bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini:
Buka setelan di android kamu lalu pilih battery & performance.
Pilih App battery saver.
Cari aplikasi V2Ray Fast SSH. Kemudian Tap aplikasi V2Ray FastSSH tersebut.
Terakhir tap “No restrictions“.
Selesai. AplikasiV2Ray FastSSH kamu tidak akan force close atau diskonek sendiri.
Beberapa jenis Android mungkin saja memiliki pengaturan yang berbeda-beda, kamu hanya perlu mencarinya di menu pengaturan di Android anda, intinya adalah memaksimalkan penggunaan aplikasi V2ray agar tidak force close atau hilang dari latar belakang android anda. Cara ini juga bisa anda terapkan pada aplikasi lainnya jika mengalami hal yang serupa.
Kesimpulan
Dengan mengikuti tutorial yang telah kami share di atas, aplikasi V2Ray kamu seharusnya sudah tidak Force Close atau Disconnect lagi.